Sejalan dengan visi kami untuk menjadikan PT TUNGGAL IDAMAN ABDI sebagai pemimpin dibidang kesehatan reproduksi di Indonesia dan menjadi perusahaan berkelas dunia di bidang injeksi kontraseptif, kami telah melakukan kerja sama kemitraan dengan Concept Foundation © – suatu organisasi nirlaba internasional dari Amerika Serikat yang mengemban misi untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas kesehatan wanita di negara-negara sedang berkembang melalui kemudahan akses dalam mendapatkan obat-obatan kesehatan reproduksi berkualitas dengan harga terjangkau.
PT. TUNGGAL IDAMAN ABDI saat ini juga telah melakukan aliansi strategis dengan berbagai perusahaan multinasional dari Amerika Serikat dan Eropa meliputi berbagai kemitraan di bidang regulasi, izin impor, toll-in manufacturing dan supply agreement.